Allnewsterkini. Com | Kampar – Gunung Mulya, Gunung Sahilan, Kembali Berikan Pembinaan kepada kader-kader PKK di Kecamatan dan Pedesaan Pj. Ketua TP. PKK Kabupaten Kampar drg. Yusi Prastiningsih Firdaus, MM kembali untuk kesekian kalinya turun langsung ke Desa -desa yang mewakili Kabupaten Kampar dalam mengikuti Lomba pada Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Tingkat Provinsi Riau Tahun 2023. Kali ini Pj. Ketua TP. PKK Kabupaten Kampar lakukan persiapan akhir di Desa Gunung Mulya Kecamatan Gunung Sahilan dalam mengikuti Lomba Aku Hatinya PKK, Senin (3/7).
Bertempat di Aula Kantor Desa Gunung Mulya TP. PKK Kabupaten Kampar khususnya dari Pokja III lakukan Pembinaan dalam mempersiapkan Desa Gunung Mulya sebagai perwakilan Kabupaten Kampar dalam Lomba Aku Hatinya PKK yang rencananya akan dilaksanakan pada 6 Juli 2023 mendatang. Tampak hadir mendampingi Pj. Ketua TP. PKK Kabupaten Kampar, Wakil Ketua III TP. PKK Kabupaten Kampar Reni Santi, Ketua TP. PKK Kecamatan Gunung Sahilan Elvanita Musnaini , Ketua Pokja III TP. PKK Kabupaten Kampar Emmaliza beserta anggota, Kepala Desa Gunung Mulya Mukhidin, Ketua PKK Desa Gunung Mulya Mistiyah beserta kader-kader.
Dalam acara Pembinaan dan persiapan akhir untuk Lomba Aku Hatinya PKK ini Pj. Ketua TP. PKK Kabupaten Kampar berkenan memberikan arahan dan memberikan pengetahuan secara langsung cara penyusunan tata kelola administrasi untuk penilaian lomba yang akan diikuti nantinya.
” Penilaian meliputi tentang Input, Proses dan Output dari kegiatan yang dilakukan. Input berupa ketersediaan SK yang merupakan untuk mengambil kebijakan, sedangkan proses meliputi perencanaan dengan mengadakan semua bukti perencanaan kerja dan output merupakan segala pencapaian yang diraih dalam kegiatan dan program yang dilaksanakan. Mengupayakan dengan semaksimal mungkin untuk menuhi Indikator penilaian agar mendapat nilai tertinggi dan harus dilaksanakan bersama-sama dan penuh rasa tanggung jawab ” demikian Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar memaparkan.
Selanjutnya pada kegiatan ini Pj. Ketua TP. PKK Kabupaten Kampar berkenan menerima Tong Sampah untuk diserahkan kembali ke TP. PKK Desa Gunung Mulya dari Dinas Lingkungan Hidup yang diserahkan langsung oleh perwakilan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kampar Lisa Noventri, kemudian dilanjutkan dengan peninjauan kesiapan lainnya di Kantor PKK Desa Gunung Mulya
Komentar