Allnewsterkini. Com | Kampar, – Di tengah bulan suci Ramadan, warga Desa Tanjung Rambutan, Kecamatan Kampar, dihadapkan pada duka banjir yang melanda daerah mereka akibat meluapnya Sungai Kampar. Namun, di tengah kesedihan itu, seberkas cahaya terpancar dari Polres Kampar yang menunjukkan kepedulian dan empati dengan menyalurkan bantuan makanan untuk sahur kepada warga pada Selasa (04/03/2025) sekira pukul 22.00 WIB.
Kapolres Kampar, AKBP Ronald Sumaja, bersama Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Kampar, Ny Ayu Ronald, dan rombongan turut langsung menyerahkan bantuan kepada warga yang terdampak banjir di Dusun 4 RT 01 RW 01 Desa Tanjung Rambutan.
“Di bulan suci Ramadan ini, seharusnya kita menikmati kebahagiaan beribadah dan berkumpul dengan keluarga,” ungkap AKBP Ronald dengan nada sedih.
“Namun, musibah banjir ini menimpa warga Desa Tanjung Rambutan dan membuat mereka mengalami kesulitan,” tambah AKBP Ronald.
“Semoga bantuan makanan untuk sahur ini dapat meredakan sedikit beban dan membantu warga dalam memenuhi kebutuhan makan sahur sehari-hari,” harap AKBP Ronald.
“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan sedikit kehangatan dan semangat bagi warga yang sedang mengalami kesulitan,” harap AKBP Ronald.
“Sebagai wujud kepedulian keluarga besar Polres Kampar kepada masyarakat yang terdampak bencana alam banjir, kami berharap warga yang terdampak banjir yang berpuasa dapat menikmati sahur dengan baik,” jelas AKBP Ronald.
Komentar