Polsek Bangkinang Kota Bagikan Takjil Gratis, Tunjukkan Kepedulian di Bulan Ramadan

Bangkinang Kota, – Allnewsterkini. Com | Polsek Bangkinang Kota menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menyelenggarakan pembagian takjil gratis di Jalan Lingkar (Panglima Khotib) tepatnya di depan Mako Polsek Bangkinang Kota pada Selasa (04/03/2025) sekira pukul 16.10 WIB.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Bangkinang Kota, Iptu Fitri Yeni, S. Psi, didampingi oleh Kasium, Para Kanit, dan anggota Polsek Bangkinang Kota.

“Sebanyak ± 50 bungkus takjil dibagikan kepada warga masyarakat pengguna jalan yang melintas di Jalan Lingkar (Panglima Khotib),” jelas Iptu Fitri.

“Kami berharap bantuan ini dapat meredakan sedikit beban masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan,” tambah Iptu Fitri.

“Semoga kehadiran kami dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama menjalankan ibadah puasa,” harap Iptu Fitri.***

Komentar