Allnewsterkini. Com | Pasir Pangarayan – Bertempat di lapangan upacara Lapas Kelas IIB Pasir Pangarayan, Kepala Lapas beserta jajaran melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ibu Ke-96 Tahun 2024 dengan tema ” Perempuan Menyapa, Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045”(22/12/2024)
Kalapas Pasir Pangarayan, Efendi Parlindungan Purba yang bertindak selaku Inspektur Upacara, dalam sambutan yang dibacakan yang merupakan amanat dari Menteri Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Barifatul Choiri Fauzi. Beliau mengajak pada Momentum Peringatan Hari Ibu ini sebaiknya juga dijadikan momentum untuk bersatu mencapai Indonesia yang maju melalui prinsip “equal partnership”. Prinsip ini mencerminkan bagaimana perempuan Indonesia berjalan beriringan dengan laki-laki untuk bersama-sama berperan membangun bangsa.
Peringatan Hari Ibu (PHI) dirayakan oleh seluruh masyarakat Indonesia baik di dalam maupun luar negeri setiap tanggal 22 Desember. PHI didasari oleh momentum diselenggarakannya Kongres Perempuan Pertama pada 22 Desember 1928 di Yogyakarta, Momentum bersejarah ini ditetapkan sebagai Hari Ibu oleh Presiden Soekarno melalui Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 tentang Hari-Hari Nasional yang Bukan Hari Libur.
Kalapas Pasir Pangarayan menuturkan bahwa para pejuang dan pemimpin yang gagah jiwa perjuangangnya tentu lahir dan dibesarkan atas cinta dan jasa dari kaum perempuan.
“Tidak ada kemulian terbesar yang diberikan Tuhan bagi seorang perempuan, melainkan peranannya menjadi sosok tangguh yang kita sebut sebagai Ibu”. Maka dari itu, Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-96 yang kita rayakan ini tentu merupakan suatu momentum untuk menghargai dan mengenang kembali perjuangan perempuan Indonesia dalam memperjuangkan dan mengisi kemerdekaan, tutur Efendi.
Hadir dalam Upacara ini Kepala Sub Bagian Tata Usaha Suharno, Ka.KPLP Veazanol Kosuma, Kasi Kamtib Anton Fernando, Kasubsi Registrasi & Bimkemas Wahyu Ananda, Kasubsi Perawatan Ariyono, Kepala Urusan Umum Weddy S.P dan Kaur Kepegawaian dan Keuangan Meylli Olivia.
(Humas L’Pasian Bersahabat)
Komentar