SF Hariyanto Resmi Jabat PJ Gubri, Ini Kata Wakil Ketua DPRD Riau Hardianto

Allnewsterkini. Com | PEKANBARU – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau, Hardianto menyampaikan tahnia kepada SF Hariyanto yang telah resmi dilantik sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri). Ia dilantik oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri), M Tito Karnavian di Kantor Kementetian Dalam Negeri, Jakarta, Kamis (29/2/2024).

Adapun pelantikan SF Hariyanto sebagai Pj Gubernur Riau tertuang dalam Surat Keputusan Presiden Nomor 36/P/2024 tentang Pengesahan Pemberhentian Gubernur Riau dan Pengangkatan Penjabat Gubernur Riau.

Hardianto merasa bangga dan menyampaikan terima kasih kepada Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi), sebab telah mengambil keputusan untuk memilih SF Hariyanto sebagai Pj Gubernur Riau. Apalagi, SF Hariyanto merupakan sosok yang mengerti dengan kondisi pemerintahan di Provinsi Riau hingga mengenal situasi Riau itu sendiri.

“Saya menyampaikan selamat kepada Pak SF Hariyanto, dan kita berbangga bahwa yang ditunjuk oleh Pak Presiden adalah orang yang mengerti dengan kondisi pemerintahan di Provinsi Riau dan kondisi Riau itu sendiri. Kami juga berterima kasih kepada kebijakan dan keputusan yang dikeluarkan presiden ini, yang tepat menurut kami,” jelas Hardianto.

Hardianto mengungkapkan, alasan lain yang membuatnya senang yaitu, dengan ditetapkannya SF Hariyanto untuk menahkodai Negeri Lancang Kuning ini adalah bisa langsung bekerja, berbuat, dan beraksi. Sebab, SF Hariyanto dinilai telah memahami situasi dan kondisi.

“Tentunya begitu (SF Hariyanto) duduk (sebagai Pj Gubernur Riau), langsung aksi, tidak perlu lagi adaptasi, dan tdak perlu lagi belajar,” imbuhnya.

Senada dengan itu, Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun turut merasa senang dan bangga atas dilantiknya SF Hariyanto sebagai Pj Gubernur Riau. Ia juga menilai, sosok SF Hariyanto adalah orang yang banyak memiliki pengalaman, terutama dalam pemerintahan.

Muflihun mengaku mengenal SF Hariyanto sebagai orang yang memiliki banyak pengalaman, itu dibuktikan sejak ia mulai menjadi staf di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau, hingga menjadi Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau. Sehingga menurutnya, SF Hariyanto pantas berada posisi sekarang, yakni Pj Gubernur Riau.

“Kami sampaikan selamat kepada pak SF Hariyanto yang telah dilantik sebagai Pj Gubri dan saya apresiasi itu. Sebab memang beliau orang sudah lama di Provinsi Riau, mulai dari beliau staf, kemudian menjabat kepala dinas, hingga sekda. Tentu sudah banyak pengalamannya, dan sudah mengetahui juga situasi dan kondisi Riau ini,” tutup Muflihun.(red)

Komentar