Maksimalkan Upaya Cegah Gangguan Keamanan dan Ketertiban, Kalapas Bangkinang Pimpin Razia Kamar Hunian WBP dan Kontrol Pada Waktu Dini Hari

BANGKINANG- Allnewsterkini. Com | Dalam upaya meningkatkan kewaspadaan dan menjaga keamanan dan ketertiban, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Bangkinang kembali menggelar razia kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan Kontrol Blok. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kalapas Kelas IIA Bangkinang, Alexander Lisman Putra dan diikuti oleh anggota regu pengamanan piket malam Lapas Bangkinang. Sabtu (09/04/2025).

Razia dimulai dengan mengeluarkan WBP dari kamar hunian, sehingga pelaksanaan penggeledahan dapat dilakukan secara langsung dan efektif. Setiap penghuni blok atau kamar juga disaksikan oleh mereka sendiri untuk memastikan transparansi dalam proses razia.

“Kegiatan ini kami laksanakan secara humanis dan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan. Tujuannya adalah untuk menjaga keamanan dan ketertiban di dalam Lapas, terutama selama bulan Ramadhan yang penuh berkah ini,” Tegas Kalapas Bangkinang, Alexander.

Tim pengamanan Lapas Bangkinang melaporkan bahwa hasil dari kegiatan penggeledahan kali ini tidak ditemukannya barang-barang terlarang yang dapat mengganggu keamanan dalam blok hunian. hasil razia menunjukkan kondisi nihil atau tidak ditemukan.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Bangkinang, Alexander Lisman Putra menegaskan bahwa Kegiatan razia ini merupakan bagian dari upaya Lapas Bangkinang untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi WBP.

Setelah kegiatan Razia terlaksana, dilanjutkan dengan pemindahan beberapa orang WBP ke blok hunian yang berbeda untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan di dalam Lapas.

Dengan adanya razia rutin, diharapkan dapat mencegah potensi gangguan yang dapat timbul dan menjaga ketertiban selama masa pembinaan serta memberikan rasa aman bagi seluruh WBP dan pegawai Lapas Bangkinang.

 

Komentar